Langsung ke konten utama

Pidato Bahasa Indonesia Keutamaan Sedekah

Tema : Keutamaan Sedekah

Assalamu’alaikum. Wr. Wb
الْحَمْدُ ِللهِ الَّذِيْ أَنْعَمَنَا بِنِعْمَةِ اْلإِيْمَانِ وَاْلإِسْلاَمِ. وَنُصَلِّيْ وَنُسَلِّمُ عَلَى خَيْرِ اْلأَنَامِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى اَلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ أَمَّا بَعْدُ
Yang saya hormati…
Para ahli shodaqoh rohimakumulloh.

Awwalan, Segala puji bagi Allah, Dzat yang menciptakan bintang-bintang di langit, dan dijadikan padanya penerang dan Bulan yang bercahaya.
Saniyan, Sholawat dan Salam semoga tetap tercurahkan kepada junjungan kita Rosululloh Muhammad SAW, sebagai pembawa kabar gembira dan pemberi peringatan bagi umatnya.

Pada kesempatan ini saya akan menyampaikan sedikit bahasan tentang “Keutamaan Bersedekah”. Sebagaimana dalam pribahasa “tangan di atas lebih baik daripada tangan dibawah”.

Hadirin hadirot rohimakumulloh,
Perlu diketahui bahwa, tidak ada dalil al-Qur’an maupun Hadits yang menyatakan bahwa shodaqoh akan membuat kita menjadi miskin, namun sebaliknya shodaqoh akan menjadikan kita serba berkecukupan. Mengapa demikian? Karena Alloh SWT telah berjanji, barang siapa yang mau bershodaqoh maka akan dilipat gandakan sampai 700 x lipat.

Hadirin hadirot rohimakumulloh,
Perihal shodaqoh ini, ada sedikit cerita dalam sebuah hadits yang diriwayatkan oleh Tirmidzi dan Ahmad, Tatkala Allah menciptakan bumi, maka bumipun bergetar. Lalu Allah menciptakan gunung dan bumi pun hanya terdiam. Akhirnya para malaikat keheranan, kemudian para malaikat bertanya :
"Ya Rabbi, adakah sesuatu dalam penciptaan-Mu yang lebih kuat daripada gunung?"
Allah menjawab : “Ada, yaitu besi”
Para malaikat bertanya lagi, “Ya Rabbi, adakah sesuatu dalam penciptaan-Mu yang lebih kuat daripada besi?”
Allah menjawab, “Ada, yaitu api”
Para malaikat kembali bertanya : “Ya Rabbi, adakah sesuatu dalam penciptaan-Mu yang lebih kuat daripada api?”
Allah menjawab, “Ada, yaitu air”
Para malaikatpun bertanya kembali : “Ya Rabbi, adakah sesuatu dalam penciptaan-Mu yang lebih kuat daripada air?”
Allah menjawab, “Ada yaitu angin”
Akhirnya para malaikatpun masih penasaran dan bertanya lagi : “Ya Allah, adakah sesuatu dalam penciptaan-Mu yang lebih dahsyat dari itu semua?"
Allah menjawab : “Ada , yaitu amal anak Adam yang mengeluarkan sedekah dengan tangan kanannya sementara tangan kirinya tidak mengetahuinya”.
(Subhanalloh…ternyata yang paling dahsyat adalah SHO-DA-QOH)

Hadirin hadirot rohimakumulloh,
kalau cerita tadi yang bertanya adalah malaikat, sekarang yang bertanya adalah manusia, pertanyaannya begini : “Lha…kalau orangnya miskin tidak punya duwit/harta untuk disedekahkan bagaimana?” Jawabannya adalah… Dari Abu Huroirah Rodhiyallohu ‘anhu , ia berkata, “Rosululloh SAW bersabda, “Setiap persendian manusia wajib bersedekah pada setiap hari di mana matahari terbit di dalamnya”
Lalu, apa sajakah dari persendian kita yang dihitung sebagai shodaqoh?
Pertama :
تَعْدِلُ بَيْنَ اثْنَيْنِ صَدَقَةٌ
“Engkau mendamaikan dua orang (yang bertikai/berselisih) adalah shodaqoh”
Kedua :
وَتُعِيْنُ الرَّجُلَ فِـيْ دَابَّتِهِ فَتَحْمِلُهُ عَلَيْهَا ، أَوْتَرْفَعُ لَهُ عَلَيْهَا مَتَاعَهُ صَدَقَةٌ
“Engkau membantu seseorang menaikkannya ke atas kendaraannya atau engkau menaikkan barang bawaannya ke atas kendaraannya adalah shodaqoh”
Ketiga :
وَالْكَلِمَةُ الطَّيِّبَةُ صَدَقَةٌ
“Ucapan yang baik adalah shodaqoh”
Keempat :
وَبِكُلِّ خُطْوَةٍ تَـمْشِيْهَا إِلَـى الصَّلاَةِ صَدَقَةٌ
“Setiap langkah yang engkau jalankan menuju (ke masjid) untuk sholat adalah shodaqoh”
Dan Kelima :
وَتُـمِيْطُ اْلأَذَىٰ عَنِ الطَّرِيْقِ صَدَقَةٌ
“dan engkau menyingkirkan gangguan (duri, dsb) dari jalan adalah shodaqoh”

Hadirin hadirot rohimakumulloh,
Demikian pidato yang dapat saya sampaikan, semoga kita termasuk orang-orang yang ahli shodaqoh. Akhirul qouli, ihdinasshirotol mustaqim…
Wassalamullaikum. Wr. Wb.




Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pidato Bahasa Indonesia Adab Kepada Guru

Tema : Adab Kepada Guru Assalamu’alaikum Wr. Wb. اَلْحَمْدُ للهِ الَّذِى فَضَّلَ بَنِى آدَمَ بِالْعِلْمِ وَالأَعْمَلْ، وَالصَّلاَةُ وَالسَّلاَمُ عَلَى نَبِيِّنَا مُحَمَّدٍ. وَعَلَى أَلِهِ وَالصَّحْبِهِ وَالتَّابِعِيْنَ لَهُمْ بِإِحْسَانِ إِلَى يَوْمِ الْقِيَامَة. أَمَّا بَعْدُ Yang saya hormati… Serta para pelajar rohimakumulloh Tiada kata yang pantas diucapkan, selain rasa syukur kepada Alloh SWT karena atas berkat kuasanya kita dapat hadir pada malam hari ini dalam keadaan yang sempurna tanpa kurang suatu apapun. Allohumma sholli ‘ala Muhammad SAW, semoga kita bisa meneladaninya dan mendapatkan syafa’atnya. Hadirin Hadirot rohimakumulloh. Dewasa ini, akhlak/moral/sopan santun para pelajar banyak mengalami kemerosotan, banyak murid yang membangkang bahkan melawan gurunya. padahal guru harus dihormati dan dimuliakan. Sebab guru adalah   orang yang mengajarkan kepada kita tentang berbagai ilmu pengetahuan. Seorang penyair berkata :  وَقْنَعْ بِجَهْلِكَ اِنْ جَف

Pidato Bahasa Indonesia Sholat Adalah Tiang Agama

Tema : Sholat Adalah Tiang Agama Assalamu’alaikum Wr. Wb. إِنَّ الْحَمْدَ لِلَّهِ نَحْمَدُهُ وَنَسْتَعِيْنُهُ وَنَسْتَغْفِرُهُ، وَنَعُوذُ بِاللهِ مِنْ شُرُوْرِ أَنْفُسِنَا وَمِنْ سَيِّئَاتِ أَعْمَالِنَا، مَنْ يَهْدِهِ اللهُ فَلاَ مُضِلَّ لَهُ وَمَنْ يُضْلِلْ فَلاَ هَادِيَ لَهُ ،َأَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لاَشَرِيْكَ لَهُ، وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ.، أَمَّا بَعْدُ Yang saya hormati… Hadirin hadirot rohimakumulloh, Pertama, marilah kita panjatkan puji syukur kita kepada Alloh SWT yang telah memberikan kepada kita kesempurnaan akal serta kesehatan badan. Kedua, Sholawat serta Salam semoga tetap terlimpah curahkan kepada junjungan kita nabi agung Muhammad SAW, sebagai nabi pembawa rahmat dan satu-satunya nabi pemberi syafa’at fiyaumil kiyamat. Hadirin hadirot rohimakumulloh, Pada kesempatan yang penuh barokah ini, saya akan menyampaikan pidato saya dengan tema “Sholat adalah Tiang Agama”. Hadirin hadirot rohimakumull

Pidato Bahasa Indonesia Tanda-Tanda Orang Munafik

Tema : Tanda-Tanda Orang Munafik Assalamu’alaikum Wr. Wb. إِنَّ الْحَمْدَ لِلَّهِ نَحْمَدُهُ وَنَسْتَعِيْنُهُ وَنَسْتَغْفِرُهُ، وَنَعُوذُ بِاللهِ مِنْ شُرُوْرِ أَنْفُسِنَا وَمِنْ سَيِّئَاتِ أَعْمَالِنَا، مَنْ يَهْدِهِ اللهُ فَلاَ مُضِلَّ لَهُ وَمَنْ يُضْلِلْ فَلاَ هَادِيَ لَهُ ،َأَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لاَشَرِيْكَ لَهُ، وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ.، أَمَّا بَعْدُ Yang saya hormati… Hadirin hadirot rohimakumulloh, Puji syukur kita panjatkan kehadirot Alloh SWT yang telah memberikan kita iman, islam dan kesempurnaan akal. Sholawat serta Salam semoga tetap terlimpah curahkan kepada junjungan kita nabi agung Muhammad SAW, nabi pembawa rahmat untuk semesta alam. Hadirin hadirot rohimakumulloh, “lain dimulut lain dihati " itulah pribahasa yang cocok dengan apa yang akan saya sampaikan kali ini, karena saya akan berpidato dengan tema “tanda-tanda orang munafik”. Hadirin hadirot rohimakumulloh, Munafik adalah sala